Menulis adalah caraku mengabadikan pengalaman agar tak lupa dari ingatan. Ini adalah rumah mayanya D dimana D nyaman memperlihatkan isinya. Blog ini berisikan tentang kehidupan D. Mix and fun. Macam-macam. Pemikiran saya. Kejadian sehari-hari. Review film, buku, tempat. A box of chocolate.

Saturday 12 July 2014

100.000 of Happiness

Apa sih arti kebahagiaan menurut kamu? Makan enak setiap hari? Hidup mewah keliling dunia? Pakai barang-barang fancy and fabulous? Dielu-elukan oleh seluruh dunia? Kamu bisa mulai mendaftar list panjang kamu sendiri.

Tapi sadar gak sih kalau mungkin bagi sebagian orang, sebagian dari kita. Yang ternyata jumlahnya banyak. Arti kebahagiaan bagi mereka sangat sederhana. Bisa tahu makan apa saat berbuka nanti sudah menjadi sumber kebahagiaan terbesar mereka.

Maaaaaan, saya bukan mau sok sosial dengan membahas-bahas hal seperti ini. Saya sadar kok kalau saya masih tergolong #kelasmenengahngehe. Yang kadang-kadang kalau humble or not humble brag ke semua orang (sosmed lebih tepatnya)  kalau lagi makan di resto mewah. Yang (masih) tidak keberatan mengeluarkan 50ribu untuk jajan. Yang setiap weekly meeting, harga makan siangnya (masih) bisa 200-300rb untuk setiap orang di resto, atas nama melepas penat. Yang selalu gelisah, kalau  ada trend barang baru, yang harus nongkrong sering-sering dengan circlenya di tempat makan. Yang tagihan ini itu nya bisa lebih besar dari transferan sedekah ke salah satu badan amal. Gelisah. #Ngehe!

(wait, pantesan badan 'agak' melar gini. Spend buat makannya banyak amaat...yossshh saatnya banyakin tabungan aja)

Tapi coba deh, sekali-sekali melihat ke belakang kita saat kita sedang asik makan dan ngobrol dengan hati riang. Apa yang kamu lihat?

Kalau yang saya lihat belakangan ini adalah, saat saya melihat ke belakang dan sekitar saya adalah seorang anak. Seusia adik saya, sekitar 11-13 tahun. Memegang sekarung kerupuk yang besarnya hampir sama tinggi dengan badannya . Dan menatap harap ada yang membeli kerupuknya, agar dia bisa ikut makan juga. Mungkin makan malam buka puasanya bukan bebek goreng atau mie goreng seafood seperti yang ada di hadapan saya. Mungkin hanya nasi dan lauk sekadarnya. Siapa yang tahu?

Mereka berjuang mati-matian di malam yang dingin menjajakan kerupuk hanya agar bisa makan pada saat itu.

Jadi, jika ada yang membagikan nasi kotak dengan isi nasi hangat + ayam kecap yang enak + sayur buncis + oseng tahu, itu sebuah kemewahan tersendiri. Dan saya melihat dengan mata kepala saya sendiri.

Hari kamis lalu saya berkesempatan mengikuti acara ABC Dapur Peduli di Masjid Baiturahman Senayan. Acara ABC Dapur Peduli ini ternyata acara tahunan dari Heinz ABC Indonesia setiap ada event ramadhan atau idul adha. Kegiatannya sendiri berbagi untuk 100.000 dhuafa dalam bentuk makanan berbuka puasa.

Jangan melihat makanannya 'hanya' nasi kotak saja. Setidaknya itulah yang saya pikirkan saat pertama kali tahu yang dibagikan adalah itu. Tapi kemudian saya tahu tujuannya adalah menjangkau sebanyak mungkin dhuafa dan anak yatim. Dan kemudian saya mengingat kembali anak penjual kerupuk tersebut. Makanan tersebut sudah sangat, sangat berarti bagi mereka.

Jadi hari Kamis kemarin itu adalah, momen dimana Heinz ABC memulai Safari Ramadhan big bangnya di Masjid Baiturahman tsb. Mengundang 900 anak yatim dan warga sekitar ( to be honest, saya lebih suka menyebutnya warga dan bukan dhuafa. Menyebut dhuafa itu membuat persepsi negatif di otak saya).

Yap, 900 orang itu adalah bagian dari 100.000 makanan yang dijanjikan ABC Dapur Peduli ini. Dari siang, sekitar jam 1-an, 900 orang ini sudah datang dan dijamu oleh ABC Dapur Peduli. Ada acara tausyiah dulu dengan Ustad Pantun, lalu dilanjut jam 3 sorenya dihibur dengan kesenian marawis setelah istirahat shalat Ashar.

Lalu sementara anak yatim mendapat hiburan yang mungkin jarang mereka lihat, sekitar 30-50 orang dari Komunitas Ibu ABC Dapur Peduli mulai memasak untuk nanti buka puasa. Menunya? Tentu saja ayam kecap yang enak plus sayur pendamping yang saya sebutkan tadi. Kalau kamu (dan juga saya) bilang makanannya 'hanya' ayam kecap, maka salah besar sodara-sodara! Coba saja rasakan berada di tengah-tengah ibu-ibu yang memasak ini. Harumnya benar-benar, benar-benar bikin saya ingin mempercepat waktu biar langsung buka puasa! hahaha. Enak sekali terlihatnyaaaa, mana ayam dan sayurnya mulus dan segar pula. #slurrp  Pasti gara-gara pakai kecap ABC nih, dari dulu urusan kecap ABC kan juara!



Sembari menunggu semua masakan dan nasi kotak tersedia, diadakan juga press conference singkat yang dihadiri Mba Meisya Siregar dan suaminya Bebi Romeo, perwakilan dari Dompet Dhuafa yang menyupport ABC Dapur Peduli ini, dan Direktur Heinz ABC.



(intermezzo, ada mas-mas dari media yang lumayan ganteng euyy hahaha, hiburan saya hari itu banyak!)

ABC Dapur Peduli ternyata sadar bahwa berbagi tidak cukup hanya dengan 100.000 makanan di Ramadhan. Berbagi harus dilanjutkan secara continue. Tapi ABC berharap, dengan ABC Dapur Peduli ini, semangat berbagi dari perusahaan-perusahaan lain bisa meningkat. Pihak ABC juga berterima kasih kepada konsumen setia, karena berkat konsumen jugalah ABC bisa menyelenggarakan ABC Dapur Peduli.

Daaaan, saatnya membagi-bagikan nasi kotaknya karena waktu sudah menunjukkan jam 5 lebih. Saya sungguh terharu. Melihat muka-muka penuh pengharapan dan tidak sabar ingin mendapat nasi kotak tersebut. Ternyata yang dibagikan bukan hanya nasi kotak, tapi juga goodie bag ABC Dapur Peduli yang berisi produk-produk ABC. Saya sih tidak tahu apa isi persisnya. Karena goodie bag disediakan untuk warga, goodie bagnya besaaaaar ^^




Saat berbuka puasa tiba, saya dan 3 orang rekan saya lainnya pun ikut berbuka dengan menu itu : nasi putih hangat + ayam kecap + sayur buncis + oseng tahu. Dengan suasana Masjid Baiturahman yang legaaa, khusyuk sekali suasananya. Saatnya kita dan warga kurang mampu menikmati hidangan yang sama :)





PS : oh iya, kalau mau lihat liputan langsung atau mendukung ABC Dapur Peduli bisa lihat FB atau twitternya ya :) FB ABC Dapur Peduli /Twitter ABC Dapur Peduli



xoxo 
D



2 comments:

  1. Agen Casino Terbaik
    Agen Situs Terbaik
    https://bit.ly/2ENk1VF

    Yuk Gabung Bersama Kami Sekarang Dan Nikmati Berbagai Macam Bonus Menarik Lain Nya Seperti:

    *Bonus New Member 180%
    *Bonus New Member 50%
    * Bonus New Member 30%
    * Bonus New Member 20% Khusus Poker
    * Bonus Referral
    *Bonus Rollingan Casino Hingga 0.8%
    *Bonus 5% setiap hari
    Info Lebih Lanjut Bisa Hub kami Di :
    WA : 081358840484
    BBM : 88CSNMANTAP
    Facebook : 88CSN

    ReplyDelete
  2. Agen Slot Terbaik

    Agen Situs Terbaik
    Situs Agen Judi Online
    https://bit.ly/2ENk1VF

    Untuk semua para Bettor di seluruh Indonesia
    Ayo Buruan gabung sekarang juga bersama kami di situs 88CSN.
    Situs 88CSN merupakan sebuah situs yang sudah lama berdiri yang menyediakan jasa permainan judi yang terpercaya dan teraman dengan pelayanan yang terbaik dan proses deposit & withdraw tercepat !

    HOT PROMO :

    Bonus Deposit New Member 120%
    Bonus Deposit Happy Hour 25%
    Bonus Deposit Poker 20% Permainan Poker.
    Bonus Deposit Harian 5% untuk semua Permainan.

    Rebate :
    Casino 0,8%
    Sportbook 0,8%
    Slot Games 0,8 %

    Minimal deposit 50rb
    Minimal penarikan 50rb
    Info Lebih Lanjut Bisa Hub kami Di :
    WA : 081358840484
    BBM : 88CSNMANTAP
    Facebook : 88Csn
    https://bit.ly/2ENk1VF

    ReplyDelete

Pages